Siapa yang tidak tahu dengan salah satu komponen bahan masakan yang terkenal satu ini, ya benar itu adalah labu siam, sayuran yang memiliki nama ilmiah Sechium edule ini sudah sangat terkenal dan tidak asing lagi di negara Indonesia kita.
Biasanya labu siam digunakan sebagai salah satu komponen bahan masakan seperti sup ataupun sayur asem, dan juga terkadang labu siam ditumis dan ditambahkan beberapa telur puyuh sebagai sumber protein makanan.
Tahukan anda bukan hanya buahnya saja yang dapat dikonsumsi, tetapi mulai dari akar, daun, hingga biji labu siam pun dapat dikonsumsi, walaupun perlu memiliki kemampuan memasak yang hebat untuk mengolahnya menjadi lebih lezat.
Dan juga sayuran satu ini dapat memberikan kalian beberapa manfaat untuk kesehatan tubuh, seperti yang akan dibahas dengan artikel satu ini, simak sampai habis yah.
1. Sumber Vitamin C
Salah satu kandungan nutrisi yang sangat dibutuhkan oleh tubuh kita adalah VItamin C, labu siam pun juga mengandung vitamin C yang sangat tinggi yang pastinya akan memberikan dampak positif untuk kesehatan tubuh kita.
Vitamin C berguna untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita, dan juga dapat membuat kesehatan kulit anda meningkat, dan tak kalah lagi dengan mencukupi asupan vitamin c harian anda, hal ini juga dapat membantu tubuh anda mempercepat proses pemulihan luka yang ada.
2. Menurunkan Tekanan Darah
Sudah banyak penelitian yang melakukan percobaan menggunakan labu siam terhadap tekanan darah, dan hasilnya pun menghasilkan bahwa labu siam dapat menurunkan tekanan darah pada tubuh.
Hal ini juga sangat berguna untuk kesehatan tubuh, karena dengan memiliki tekanan darah yang stabil di dalam tubuh dapat menghindarkan dan menurunkan resiko kalian untuk terkena penyakit kardiovaskular seperti penyakit jantung dan stroke.
3. Memiliki Sifat Anti Inflamasi Dan Juga Antioksidan
Labu siam juga dapat memberikan efek seperti meredakan peradangan karena sifat anti inflamasi yang ada pada buah labu siam ini dapat membantu tubuh anda meredakan peradangan yang terjadi.
Serta kandungan nutrisi antioksidan yang dimiliki labu siam ini dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh anda sehingga membuat tubuh anda menjadi lebih kuat dan terhindar dari penyakit akibat dari radikal bebas.