Obat – Obatan Herbal Untuk Mengatasi Penyakit Bronkitis


Bronkitis adalah penyakit radang pada saluran pernapasan yang terjadi karena virus, bakteri, atau partikel yang mengiritasi bronkus. Dalam kebanyakan kasus, bronkitis menghilang dalam waktu 2 minggu. Ada beberapa obat herbal untuk bronkitis, seperti jahe, kunyit, atau bawang putih, yang bisa Anda gunakan sebagai pengobatan alternatif. Apa saja jenis obat tradisional bronkitis? Simak informasi berikut ini!

Obat Herbal Untuk Bronkitis

Bronkitis ringan biasanya hilang dengan sendirinya. Namun, Anda bisa menggunakan bahan-bahan alami berikut untuk mempercepat proses penyembuhan, yaitu:

Jahe

Jahe memiliki sifat anti inflamasi, terutama yang berhubungan dengan infeksi pada saluran pernapasan. Cara minum obat bronkitis alami ini bisa dikunyah, diseduh dalam teh, dicampur saat direbus atau dikonsumsi ekstraknya dalam bentuk kapsul. Jika belum terbiasa, konsumsi jahe dalam jumlah sedikit. Namun, tidak semua orang bisa menggunakan jahe sebagai cara untuk mengobati bronkitis.

Kunyit

Dibandingkan dengan jahe, ada penelitian yang mengatakan bahwa kunyit memiliki sifat anti inflamasi yang lebih kuat. Cara mengkonsumsi kunyit sebagai pengobatan bronkitis tradisional dapat ditambahkan pada salad, dicampur dengan madu, dicampur dengan teh atau dalam bentuk suplemen.

Bawang Putih

Dikenal dengan berbagai khasiatnya, bawang putih juga efektif menghentikan pertumbuhan virus penyebab bronkitis. Manfaat maksimal didapat dari bawang putih yang masih sangat segar, namun jika Anda tidak terbiasa, boleh saja konsumsi ini salam bentuk suplemen.

Air Garam

Berkumur dengan air hangat yang dicampur garam juga dapat membantu meringankan lendir dari tenggorokan pada penderita bronkitis. Tak hanya itu, berkumur dengan air hangat dan garam juga membantu mengurangi sakit tenggorokan.

Jika Anda berkumur dengan campuran air hangat dan garam, jangan menelan airnya. Penggunaan obat herbal bronkitis ini bisa diulang beberapa kali dalam sehari. Ingatlah untuk berkumur dengan air biasa setelah berkumur dengan air garam hangat.

Nanas

Nanas merupakan buah untuk bronkitis yang juga bisa menjadi pilihan sebagai cara alami untuk mengobati bronkitis. Nanas mengandung bromelain, enzim yang dikatakan dapat mengobati peradangan dalam tubuh.

Madu dan Lemon

Obat tradisional lain untuk bronkitis yang tidak kalah efektif adalah campuran madu dan lemon. Madu mengandung zat antibakteri, sehingga cukup efektif mengatasi infeksi yang terjadi pada saluran pernapasan.

Leave a Reply Cancel reply